Mustache and Beard kembali mengeluarkan konser dengan Teknologi AR (Augmented Reality)
Mustache and Beard – Realitas Maya (Augmented Reality)
Setelah berhasil merilis Konser Audio Video 3600, Mustache and Beard kembali mengeluarkan konser dengan Teknologi AR (Augmented Reality) dengan judul Realitas Maya Edisi AR, yang dijadikan solusi dari dampak pandemi yang tak kunjung henti.

Realitas Maya Edisi AR – Mustache and Beard ini merupakan kegiatan konser secara digital dengan menggunakan teknologi video Augmented Reality (AR). Dikonser ini, Mustache and Beard berkolaborasi dengan salah satu Developer Aplikasi yang berbasis di Bandung yang bernama Ars. Untuk menikmati konser ini, penonton diharuskan mengunduh Aplikasi Ars di Playstore atau di AppStore.
Leave a Reply